Sabtu, 16 Februari 2013

Punica granatum



Delima
Punica granatum

Saya rasa buah yang satu ini sudah tak  asing lagi ditelinga Kita. Buah yang  berasal dari Eropa Tenggara dan Asia, dan sekarang  tersebar di daerah subtropik sampai tropik, dari dataran rendah sampai 1000 m dpl, memiliki tiga varietas. Yaitu delima putih, delima merah dan delima hitam (tangkainya berwarna hitam).  
 buah delima merah
Kulit Buah
Kulit buahnya keras, tapi permukaannya halus, warnanya beragam. Seperti hijau keunguan, putih kekuningan, cokelat kemerahan, atau ungu kehitaman kadang terdapat bercak-bercak berwarna lebih tua. Kulit buah delima, mengandung alkaloid pelletierene, granatin, betulic acid, ursolic acid, isoquercitrin, elligatanin, resin, triterpenoid, kalsium okasalat dan pati. Kulit buah yang rasanya asam, pahit, manis, bersifat hangat, astringen, dan beracun (toksik) berkhasiat menghentikan perdarahan (hemostatis), peluruh cacing usus (vermifuga), antidiare, dan antivirus. Kulit buah digunakan untuk pengobatan diare kronik, disentri, prolaps anus, darah haid banyak, keputihan, cacing gelang, dan scabies. Kulit buah dan bunganya merupakan astringen kuat. Rebusan keduanya bisa menghentikan perdarahan dan diare.

kulit delima yang keras dan permukaannya halus

Daging Buah
Buah delima termasuk buah buni, bentuknya bulat dengan diameter 5-12 cm. Bijinya banyak, kecil-kecil, berbentuk bulat persegi panjang bersegi agak pipih, keras, tersusun tidak beraturan, warnanya merah, merah jambu, atau putih. Buah delima mengandung flavonoids (antosianin), asam sitrat, asam malat, gula buah (glukosa, fruktosa, maltose), vitamin (C, A, B6), mineral (kalium, kalsium, fosfor, zat besi, magnesium dan natrium), dan tannin (punicalagins). Daging buah berkhasiat penyejuk, antioksidan, mencegah penyakit jantung, dan peluruh kentut. Jus buah delima memperlambat proses penuaan dan antioksidannya memerangi radikal bebas. Jus buah delima digunakan untuk menurunkan berat badan, mencegah penyakit jantung koroner, menurunkan tekanandarah pada hipertensi, memperlambat peningkatan kadar PSA (prostate specific antigen) pada penderita kanker prostat, mengatasi cacingan, sariawan, tenggorokan sakit, suara parau, sering kencing, rematik (artritis), diare kronik, disentri amuba dan perut kembung. 
 daging buah delima merah
Kulit Kayu dan Kulit Akar
Kulit kayu dan kulit akar mempunyai rasa asam, berbau lemah, serta astringen. Berkhasiat sebagai peluruh dahak, vermifuga (pengusir cacing usus), pencahar dan antidiare.

Bunga
Bunga delima berkhasiat mengatasi mimisan dan radang timpani telinga. Bunga yang berwarna putih dari jenis Punica granatum L.var. albescens DC. berkhasiat menghentikan perdarahan dan diare. 

bunga delima

Cara Pemakaian
Daging buah delima masak sebanyak satu buah dimakan atau dibuat jus. Bisa dicampur dengan jus wortel. Untuk penyekit jantung koroner, minum jus delima tanpa gula sebanyak 6 oz (± 0,17 liter) per hari. Untuk pemakaian luar, gunakan jus buah delima sebagai obat kumur dalam mengatasi sariawan, radang gusi, gigi berlubang, infeksi tenggorokan, keputihan atau sebagai obat kompres pada wasir yang sedang meradang. 

jus buah delima


Sumber: “Khasiat Buah dan Sayur” karya dr. Setiawan Dalimartha dan dr. Felix Adrian.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Belimbing Wuluh Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template